Usman Halik Anggota DPRD Muaro Jambi Ikutin Vaksinasi Tahap 2

LidikJambi -Usman Halik  Anggota DPRD Muaro Jambi dari fraksi PDI-P  sudah selesai mengikuti vaksinasi COVID-19 tahap 2 di puskesmas Sekernan Ilir, desa Sekernan kecamatan Sekernan, kabupaten Muaro Jambi, Kamis, (28/01/21). Dia mengingatkan agar warga tetap patuh menjaga protokol kesehatan meski vaksinasi telah dimulai.

“Jadi informasi vaksin ini bukan jadi euforia, bisa bebas, tetap harus menjaga kesehatan. Mungkin tidak terjangkit juga, dengan vaksin ini memotong rantai (COVID-19). Kita khawatirkan ke orang tua yang punya penyakit bawaan. Itu tidak kita harapkan, kita tetap jaga 3M,” kata Usman Khalik  usai menjalani vaksinasi.

Usman Halik menyebut, tidak ada efek samping yang ia rasakan setelah disuntik vaksin. “Rasanya biasa saja tidak ada gejala apa-apa, Alhamdulillah. Pertamanya di vaksin tidak ada gejala atau rasa yang lain, biasa saja, normal saja seperti sekarang yang kedua,” ucapnya.

Menurutnya setelah mendapatkan vaksin kedua ini, anti bodi akan terbentuk tiga bulan kemudian. “Jadi vaksin ini cukup dua kali pertama 0,5 ml dan 14 hari kemudian 0,5 ml, setelah itu sudah, tiga bulan kemudian anti bodi terbentuk,” katanya.

Saat disinggung, kapan anggota DPRD Muaro Jambi  lainnya divaksinasi COVID-19, Usman Halik menyebut setelah tenaga kesehatan.

“Setelah nakes, setelah tahap kedua, kebetulan teman-teman banyak yang menunggu juga , teman-teman nunggu jadwal,” katanya.

Usman Halik menyatakan meski sudah mendapatkan suntikan kedua vaksinasi, tetap harus menjaga 3M dan 1T.

“Semua aturan ada, saya juga kalau mau keluar kota tetap bawa hasil swab, jaga-jaga aja ya. Kita tetap jaga hal yang tidak diinginkan. Jangan sampai sudah divaksin kita seenaknya,” ujarnya.

Sementara itu, Afifuddin kepala dinas kesehatan (Kadinkes) kabupaten Muaro Jambi menyebut, saat ini vaksinasi kedua bagi orang yang telah di vaksin sebelumnya baru dilakukan di puskesmas Sekernan Ilir, dan ia mengimbau kepada pejabat yang telah mengikuti Vaksinasi untuk tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Iya hari ini vaksinasi kedua bagi pejabat yang sebelumnya telah vaksin, yaitu di puskesmas Sekernan Ilir desa Sekernan, meskipun telah dilakukan vaksinasi Namaun harus tetap menerapkan protokol kesehatan saat beraktivitas” tutupnya. 

Belum ada Komentar untuk "Usman Halik Anggota DPRD Muaro Jambi Ikutin Vaksinasi Tahap 2"

Posting Komentar

Berita Terbaru

Recent Posts Widget

Iklan Atas Artikel

Pasang Iklan

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Pasang Iklan Here